SELAMAT DATANG DI BLOGER KORAN MINGGUAN METRO X-TRIM PANCEN TENAN TABLOIDE WONG JAWA TIMUR NYEL

Kamis, 30 Desember 2010

5.643 RTSM di Bojonegoro dapat Bantuan Jalin Kesra

Sebanyak 5.643 rumah tangga sangat miskin (RTSM) di tiga kecamatan di Kabupaten Bojonegoro menerima program jalan lain menuju kesejahteraan (Jalin Kesra) dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim). Rinciannya, Kecamatan Dander sebanyak 1.812 RTSM, Baurno 2.121 RTSM, dan Kanor 1.710 RTSM.
Fasilitator Kecamatan Program Jalin Kesra Berbasis RTSM Kecamatan Dander, Sunandar HP, mengatakan, dalam program ada beberapa bidang dengan bermacam-macam jenis paket bantuan yang diberikan pada masing-masing RTSM. Yakni, dibidang peternakan, perikanan, perdagangan, dan koperasi.

"Ini (bantuan yang diberikan) sesuai permintaan RTSM saat pendataan," kata Sunandar.

Untuk bantuan dibidang peternakan, lanjut dia, ada beberapa paket yang diberikan pada tiap RTSM sasaran. Yaitu peket kambing, ayam, dan itik, ditambah kandang, pakan dan obat-obatan. sedangkan bidang perikanan adalah paket budidaya lele, udang, rumput laut, perahu, alat tangkapan, dan paket pemasaran. Kemudian bidang pertanian yakni paket benih padi, jagung, cabe, kentang, pupuk, dan obat-obatan. sementara bidang koperasi, paket pertukangan kayu, perniagaan, cetering, peternakan, pertanian, perikanan, usaha kecil, dan peralatan koperasi.

"Masing-masing paket senilai Rp. 2,5 juta. Setiap RTSM tidak boleh dubel. Mereka (RTSM) hanya memperoleh satu paket sesuai permintaan dan kebutuhannya," terang bapak dua anak ini.

Dijelaskan, program Jalin Kesra ini merupakan salah satu program Pemprov Jatim untuk memberdayakan masyarakat sangat miskin agar mandiri sehingga dapat meningkatkan ekonomi keluarga.

"Program ini akan dilaksanakan sampai tahun 2013 mendatang," sergah Sunandar.

Dia menambahkan, selain memberikan bantuan, dalam program ini juga dilakukan pendampingan dan pemantauan langsung yang dilaksanakan oleh setiap petugas fasilitator kecamatan pada RTSM dimasing-masing desa.

“Karena itu saya harpkan pihak pemerintah desa juga ikut membantu dalam mengawasi dan memberikan motifasi pada RTSM sasaran agar program ini dapat berjalan sesuai harapan bersama,” pesan pria berkumis.

Samiran, salah satu RTSM Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, yang menerima bantuan bidang perdagangan, mengaku sangat mendukung program Jalin Kesra Berbasis RTSM. Sebab dalam program ini dirinya dapat bantuan berupa sebuah sayur, rengkek besrta isinya. Total bantuan yang diwujudkan dalam bentuk barang ini senilai Rp.

“Dengan bantuan ini dapat digunakan istri saya untuk berjualan sayur. Bantuan ini sangat membantu keluarga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” sambung Samiran yang diberkan istrinya Siti Zulaikah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar